Tingkatkan Penjualan Dengan Tools Whatsapp Marketing Mailevo WA Blazter

Posted on

Sosial media marketing, termasuk whatsapp marketing cukup efektif untuk membantu strategi pemasaran pada sebuah bisnis. Pasalnya whatsapp merupakan salah satu platform yang paling banyak digunakan di Indonesia. Menurut data Digital Report tahun 2019 dari We Are Social dan Hootsuite, tercatat sekitar 83 persen pengguna internet di Indonesia merupakan pengguna WhatsApp.

Whatsapp Marketing

Dengan banyaknya jumlah pengguna, tidak heran jika banyak pelaku bisnis yang memanfaatkan whatsapp untuk bisnis online. Sehingga peran whatsapp marketing menjadi semakin penting. Bahkan whatsapp sendiri mengeluarkan whatsapp bisnis dengan berbagai fitur yang menunjang promosi bisnis.

Baca Juga :
Tips dan Trik Whatsapp Business Yang Wajib Diketahui
Kelebihan Dan Keuntungan Whatsapp Bisnis

Namun demikian tidak sedikit yang masih menggunakan whatsapp messengger biasa untuk menunjang strategi whatsapp marketing mereka.

Salah satu cara promosi lewat WA yang digunakan pelaku bisnis yang paling umum adalah dengan memanfaatkan status WA untuk jualan. Namun cara tersebut masih dianggap kurang efektif karena cenderung pasif menunggu kontak yang melihat, membaca dan tertarik dengan isi promosi pada status WA tersebut.

Broadcast Whatsapp

Adanya fitur Broadcast (pesan siaran) pada aplikasi WhatsApp memungkinkan pebisnis untuk melakukan promosi dengan cara broadcast di wa ke semua kontak. Hal tersebut memang lebih efektif, karena selain bisa mengirim ke banyak nomer, juga karena hampir sebagian besar penerima akan membuka pesan yang masuk.

Namun hal tersebut hanya bisa dilakukan secara terbatas, karena batas maksimal broadcast whatsapp hanya untuk 256 nomer kontak saja, itupun dengan syarat nomor yang digunakan untuk mengirim pesan tersebut sudah tersimpan dalam ponsel penerima.

Hal inilah yang sepertinya belum difahami pengirim broadcast sehingga timbul pertanyaan kenapa pesan siaran whatsapp tidak terkirim. Jadi meskipun pengirim sudah menyimpan nomer kontak, pesan tidak akan terkirim jika penerima tidak menyimpan nomer kontak pengirim di smartphone mereka.

Aplikasi Whatsapp Marketing Mailevo WA Blazter

Tools Broadcast Whatsapp Massal

Cara termudah broadcast di whatsapp ke banyak orang tanpa save nomer adalah dengan menggunakan tools broadcast whatsapp Massal yang berfungsi sebagai whatsapp blaster atau whatsapp bulk sender.

Tools ini merupakan aplikasi pihak ketiga yang dikembangkan oleh developer dengan segudang fitur yang tidak dimiliki oleh WhatsApp Broadcast.

Tools Whatsapp Marketing Mailevo WA Blazter

Mailevo WA Blazter merupakan tools whatsapp marketing dengan beberapa fitur unggulan. Selain untuk broadcast Mailevo WA Blazter bisa digunakan untuk melakukan followup ke ribuan prospek dengan cepat.

Tools promosi dan FollowUp Ke Ribuan Prospek Melalui Whatsapp - mailevo

Followup menggunakan whatsapp cukup efektif meningkatkan penjualan karena karakteristik pembeli di indonesia lebih nyaman melakukan transaksi via whatsapp. Sedangkan hampir 60% yang sudah melakukan pemesanan/ pembelian masih harus di followup agar mereka melakukan transfer. Selain itu pelanggan juga merasa lebih aman setelah konfirmasi pesanan melalui whatsapp

Boleh dikatakan bahwa apapun bisnis yang tengah dijalani, follow up masih menjadi aktifitas penting yang harus dilakukan.

Namanya sudah tidak lagi asing terdengar, Mailevo dianggap sebagai tools unggulan yang sangat berguna bagi mereka yang tengah menggeluti bisnis. Pasalnya tools berbasis web ini merupakan aplikasi whatsapp marketing, yang tidak hanya untuk broadcast promosi, tapi juga memiliki fungsi mem follow up ratusan atau bahkan ribuan database nomer WhatsApp dalam sekali klik saja. Aktifitas pengiriman pun dirasa mudah, karena pengguna tidak perlu menyimpan nomer target sasarannya secara manual.

Selagi menggunakan tools ini, pengguna dapat melakukan aktifitas setting ataupun aktifitas lainnya melalui web. Meskipun begitu, proses pengiriman pesannya dapat dilakukan melalui smartphone kesayangan.

Keuntungan Menggunakan Mailevo

Usai mengetahui sekilas tentang apa itu tools Mailevo, kini saatnya untuk mengupas apa saja keuntungan ketika menggunakannya. Salah satu keuntungan yang paling terasa yaitu pengiriman broadcact cepat meski harus mengirimkan ke ratusan bahkan ribuan nomer sekalipun. Hanya beberapa langkah saja, pesan akan terkirim kepada para pelanggannya. Cepat dan mudah digunakan, tentu saja anda bisa menghemat waktu hanya untuk mengirimkan pesan.

Persis seperti yang sebelumnya diulas, tools Mailevo WA Blazter memang sangat mudah digunakan bahkan oleh pemula sekalipun. Mudahnya penggunaan, menjadi poin tambahan untuk meningkatkan interaksi dengan para pelanggan hanya dengan memanfaatkan smartphone. Keuntungan lain yang tak kalah menggiurkan yaitu open rate yang tinggi, dimana pesan promosi via WhatsApp 99% akan dibuka dan dibaca oleh para pelanggan.

Ketika isi pesan terbaca dan dianggap menarik, kemungkinan  besar mereka akan tertarik untuk membeli. Dengan kata lain, konversi penjualan akan meningkat tajam daripada tidak menggunakan tools ini sama sekali. Tidak tanggung tanggung, kemungkinan besar omzet yang didapatkan bisa berkali kali lipat daripada sebelumnya. Bahkan aktifitas promosi pun nyaris tidak mengeluarkan dana, mengingat anda hanya memerlukan jaringan internet untuk melakukannya.

Dibandingkan dengan aplikasi lainnya, tentu saja Mailevos dianggap lebih unggul dan mendatangkan keuntungan berlipat. Beberapa keunggulannya terlihat dari banyaknya fitur yang ditawarkan, mudahnya akses langsung menggunakan browser, serta memiliki tampilan yang simpel namun tidak menghilangkan kesan powerfullnya. Hanya dengan melihat tampilannya saja, mata seakan betah untuk melihatnya dalam waktu lama sekalipun.

Keuntungan menggunakan MaiLevo tidak hanya pada peningkatan penjualan saja. Bahkan penggunaan MaiLevo itu bisa menjadi bisnis tersendiri, yaitu jasa promosi whatsapp.

Manfaat Mailevo Bagi Kesuksesan Bisnis

Dilihat dari keuntungan yang diberikan, dapat dikatakan bahwa Mailevo WA Blazter sangat cocok digunakan untuk beragam jenis bisnis. Pasalnya, penggunaan tools canggih ini dirasa mampu menekan pengeluaran dana sekaligus menghemat waktu dan sangat efektif untuk melakukan promosi. Selain sebagai media marketing, pelaku bisnis dapat berkomunikasi langsung dengan para pelanggannya yang secara tidak langsung berpengaruh pada peningkatan pemesanan.

Populer digunakan oleh para pebisnis online, Mailevo dapat diintegrasikan menggunakan aplikasi pada smartphone kesayangan. Bahkan tools canggih satu ini dapat diakses melalui browser tanpa install software sekalipun. Siap mengirimkan pesan dengan cepat dan mudah, meski tanpa menyimpan semua nomer WhatsApp para pelanggan terlebih dahulu.

(mgcltr – edt)

2 comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *