Dalam bidang kewirausahaan Anda tentunya sudah mengenal berbagai jenis-jenis usaha yang kerap dijalankan oleh para wirausahawan. Mulai yang skalanya besar hingga kecil, berbagai jenis usaha ini sangat mudah ditemui di berbagai lini kehidupan sehari-hari. Bidang usaha yang mayoritas dijalani para wirausahawan juga terbilang cukup bervariasi.
Jika Anda berencana untuk mulai menjalankan usaha, mungkin ada baiknya Anda pelajari beberapa jenis-jenis usaha berikut ini:
Usaha Kecil yang Bergerak Dalam Bidang Jasa
Salah satu jenis-jenis usaha yang banyak dijalankan adalah usaha dalam bidang jasa. Jenis usaha ini umumnya tidak memiliki produk yang berwujud layaknya bisnis kuliner, fashion dan sebagainya.
Ada banyak jenis usaha dalam bidang jasa yang sering Anda temukan dalam kehidupan sehari-hari, seperti misalnya:
- Jasa servis kendaraan, alat elektronik dan sebagainya.
- Jasa instalasi.
- Jasa desain undangan, kemasan produk, dan lainnya.
- Jasa optimasi SEO.
- Jasa pembuatan desain website.
- Jasa tenaga keamanan, dan banyak lagi jenis lainnya.
Biasanya semakin sulit jasa yang diberikan, maka akan semakin tinggi juga biaya yang akan dikenakan pada konsumen. Atau bisa juga semakin sedikit penyedia jasa yang tersedia, maka umumnya harga jasa juga akan semakin tinggi.
Usaha Kuliner
Salah satu dari jenis-jenis usaha yang banyak diminati para wirausaha adalah bisnis kuliner. Mengapa? Karena ternyata keuntungan yang bisa diperoleh dari bisnis kuliner ini bisa mencapai 50% bahkan lebih, tentunya jika omset yang didapatkan cukup besar.
Beberapa jenis usaha kuliner yang sering Anda temui misalnya:
- Warung nasi
- Café
- Restoran
- Warung kaki lima
- Rumah makan
- Cemilan
- Makanan sehat dan sebagainya.
Meski bisnis kuliner memang dikenal sebagai salah satu jenis usaha yang memiliki keuntungan besar, namun resiko kerugian juga cukup besar. Terutama jika makanan Anda tidak laku, dan tidak bisa lagi dijual di lain hari.
Usaha di Bidang Agrobisnis
Bisnis agrobisnis merupakan salah satu jenis-jenis usaha yang bergerak dalam bidang pertanian dan juga peternakan. Dalam hal ini beberapa contoh bisnis yang sering Anda temui misalnya:
- Budidaya jamur
- Hidroponik
- Budidaya sayur organik
- Budidaya tanaman hias
- Ternak ayam, dan lain sebagainya.
Saat ini pelaku bisnis agrobisnis di Indonesia masih cukup tinggi, apalagi di saat sekarang ini minat masyarakat pada tanaman hias sedang tinggi-tingginya. Hal ini dimanfaatkan oleh banyak orang untuk mulai menjalankan usaha budidaya tanaman hias.
Usaha Waralaba atau Franchise
Bisnis waralaba atau franchise merupakan sistem usaha yang mendistribusikan barang maupun jasa melalui kerja sama usaha antara pelaku dan pemilik usaha. Mudahnya, dalam bisnis Anda membeli sebuah merek dagang beserta dengan resep, bahan dan sebagainya dari merk yang sudah ada dan sudah terkenal.
Saat ini ada banyak sekali bisnis waralaba yang bisa Anda jalankan, mulai dari yang harganya jutaan hingga ratusan juta rupiah. Katakan saja ada Alfamart, Indomaret, KFC, CCF, Geprek bensu dan masih banyak lagi lainnya.
Bisnis Fashion
Fashion merupakan bisnis yang akan selalu diminati, karena meskipun orang terus tumbuh dewasa atau menua, mereka tetap memerlukan fashion untuk memenuhi kebutuhan mereka. Selain itu trend fashion yang terus berkembang juga membuat minat fashion masyarakat terus berkembang.
Beberapa jenis bisnis fashion yang biasa Anda temui misalnya:
- Distro
- Butik
- Baby shop (pakaian bayi)
- Toko pakaian serba ada
Sebenarnya masih ada banyak lagi jenis-jenis usaha lainnya, akan tetapi beberapa contoh diatas sudah mewakili beberapa jenis usaha yang paling banyak dijalani untuk kegiatan wirausaha.